Tutorial, eh.. tips kali ini singkat saja. Pada saat awal-awal menggambar dengan pensil dulu saya sering merusak hasil karya saya sendiri bahkan sebelum karya itu selesai. Semuanya karena tangan saya sendiri yang menggesek arsiran pensil di atas kertas.
Untuk menghindari hal tersebut, cukup gunakan tisu atau kertas buram untuk dijadikan alas tangan anda yang memegang pensil. Kertas tersebut bisa berukuran kecil seukuran kepalan tangan atau selebar kertas gambar anda. Tips lain, mulailah menggambar dari sisi kiri kertas gambar, sehingga tangan anda tidak menyentuh bagian gambar yang telah tergores di atas kertas.
Semoga bermanfaat.
Sumber : J.D. Hillberry, Drawing Realistic Textures in Pensil.
Source: https://febriantoedypratama.wordpress.com/
Source: https://febriantoedypratama.wordpress.com/
No comments:
Post a Comment