Tutorial #1 : Cara Memegang Pensil
Dalam menggambar menggunakan pensil, saya biasa memegang pensil dalam tiga posisi sebagai berikut.
Posisi pertama disebut “underhand”, yaitu memegang pensil dengan posisi tangan berada di bawah pensil dan telapak tangan menghadap anda. Pada posisi ini pensil digoreskan dengan menggerakkan pergelangan tangan. Gelap-terang atau tebal-tipis arsiran bisa diatur dengan menyesuaikan tekanan pensil ke atas kertas. Untuk membuat arsiran tebal anda tinggal menekan pensil lebih kuat. Selama menggambar, mungkin posisi inilah yang paling sering saya gunakan.
Posisi ketiga disebut “writing hand”. Disebut begitu karena posisi ini mirip posisi tangan ketika kita menulis. Goreskan ujung pensil. Sedikit tips, berikan jarak yang cukup antara ujung pensil dengan jari-jari anda yang memegang pensil. Hal ini berguna untuk membuat tangan anda lebih bebas dan anda memiliki pandangan yang cukup luas terhadap bidang gambar. Posisi ini cocok digunakan ketika membuat goresan yang mendetil. Jangan lupa selalu meraut pensil anda
Mudah-mudahan tulisan saya ini bermanfaat. Sampai ketemu lagi dalam tulisan berikutnya. Tetap menggambar! Wassalamualaikum.
-edit-
Ada tambahan dari mas/mbak Noor, ada satu posisi memegang pensil yang disebut dengan “Overpointer“. Posisi jari telunjuk berada di atas pensil. Mungkin mirip dengan posisi overhand kali ya? Sayang sekali beliau nggak menyertakan gambar posisi tangan ini, jadi saya hanya bisa membayangkannya. Beliau biasa memakai metode ini untuk mengarsir bidang yang luas dan memberi efek garis-garis di wajah. Untuk mas/mbak Noor, mohon dikoreksi jika tulisan saya ini salah, dan ditunggu penjelasan lebih lengkapnya, hehehe.
Sumber : J.D. Hillberry, Drawing Realistic Textures in Pencil.
No comments:
Post a Comment